Selasa, 15 Maret 2011

Berwisata di Alun-alun Kidul Yogyakarta


Apabila kawan-kawan semua ingin merasakan kehangatan kota Yogjakarta pada sore hari, maka alun-alun kidul dapat menjadi salah satu alternatif tempat yang nyaman dan menarik untuk dikunjungi. Suasana alun-alun kidul sangat hangat di sore hari. Sinar matahari yang mulai terbenam membuat pemandangan sekitar alun-alaun kidul menjadi kuning keemas-emasan. Banyaknya masyarakat kota Yogja yang berkunjung ke alun-alun kidul membuat salah satu tempat wisata andalan kota Yogja ini ramai di kala senja kawan.


Letak alun-alun kidul yang berdekatan dengan alun-alun lor (utara) kota Yogjakarta membuat alun-alun kidul mudah untuk di jangkau. Jika teman-teman semua ingin cepat sampai ke alun-alun kidul, teman-teman bisa melewati jalan di sebelah timur alun-alun lor dan berbelok ke arah selatan melewati daerah Wijilan yang terkenal dengan masakan gudegnya yang sangat enak dan menggoda selera itu kawan. Setelah itu, teman-teman bisa menyusuri jalan di Wijilan kurang lebih 500 meter lalu belok ke arah barat. Nah, dari belokan tersebut alun-alun kidul sudah nampak di depan mata.


Bagi teman-teman yang suka jajan, ngemil atau makan. Teman-teman jangan khawatir. Di alun-alun kidul tersedia berbagai makanan ringan. dari cilok yang sangat terkenal di alun-alun ini, cimol, lesehan, angkringan hingga taman kuliner yang berada di dekat alun-alun kidul. Semua bisa teman-teman nikmati dengan harga yang sangat terjangkau kantung mahasiswa kok.hehehe


Oh iya.. satu lagi kawan. Di alun-alun kidul kita juga bisa melihat dan menaiki gajah loh. Dua gajah yang besar di kandang di sebelah barat alun-alan ini kawan. Bagi teman-teman yang penasaran dan mau menaiki gajah, teman-teman bisa menaikinya dengan membayar sejumlah uang tertentu ke pengurus kandang gajah tersebut. Teman-teman tertarik?. Yogjakarta memang sangat menarik kawan.(roots-)

Sabtu, 20 Februari 2010

Mengindra Perubahan Tekanan

Seorang pemancing tidak harus diam,melainkan juga harus duduk dengan tenang dalam perahu,sebab ikan tidak dapat saja mendengar dengan indera pendengar yang ada di kepalanya,tetapi dapat pula mengindara perubahan tekanan air.Gerakan kaki pemancing pada papan dasar perahu,melalui air dapat terserap oleh indera khusus yang terdiri dari sel-sel indera yang terdapat pada seratan pori-pori dalam sisik ikan.sel-sel indera dapat mencatat perbedaan tekanan air yang terkecil sekalipun pada air keruh dan pada waktu hari gelap.Ikan dapat membedakan apakah perubahan tekanan itutadang dari hewan sejenisnya,munsuhnya atau dari tumbuhan air yang bergoyang.

Kamis, 18 Februari 2010

JOHANES KEPLER

Lahir di Wurttemberg,jerman pada tanggal 27 desember 1571.ia adalah seorang ahli astronomi dan matematika jerman,penemu hukum kepler,bapak optika modern,bapak astronomi modern,penemu teori cahaya,penemu teleskop kepler dan pengarang. Masa kecil johanes kepler penuh dengan penderitaan.ia lahir sebelum waktunya badanya kurus,lemah dan sering sakit-sakitan.hal itu di sebabakan karena ia tidak terurus oleh kedua orang tuanya terutama ayahnya yang tidak mau memberi makan untuk keluarganya.   Untunglah kepala daerah wurttemberg baik hati.kepler di jadukan anak angkat dan di biayai sekolahnya.Ia sangat cerdas sehingga mendapat beasisiwa untuk melanjutkan kuliahnya di universitas Tubingan.Kemudian dia di angkat sebagai asisten Tycho Brahe,ahli matematika di istana kaisar romawi yang meneliti tentang benda-benda langit.Setelah kematian Tycho Brahe ia memenfaatkan data-data pengamatan Tycho.Dengan ketekunan dan ketelitianya setelah 8 tahun,Kepler menemukan orbit planet yang sebenarnya.Ia paparkan penemuanya dalam bukunya yang berjudul Astronomi barunyang isinya tentang hukum2 kepler.

Citra Satelit Ikonos


Perkembangan satelit penginderaan jauh saat ini telah memungkinkan dioperasikanya satelit dengan resosusi sangat tinggi.Jika pada 10 tahun lampau revolusi satelit pengindraan jauh mencapai 30 meter,maka saat ini sudah mencapai satu meter artinya benda berukuran satu meter di bumi dapat di pantau oleh satelit yang mengorbit di ketinggian 800 kilomete,seperti sateli ikonos Citra satelit mampu menyajikan hitungan luas lahan seacara rinci dan bisa di buat peta kandaster sampai skala 1:2.400.selain itu jumlah mobil yang ada di garansi pun dapat di hitung.informasi semacam ini jelas amat berguna. Ketajaman citra satelit ikonos wilayah jakarta bisa di gunakan untuk menghitung jumlah mobil yang sedang di parkir maupun lahan-lahan kosong yang ada.penerapan citra satelit ikonos di harapkan bisa menjaring lebih banyak lagi wajib pajak makin banyak yang terjaring semakin meningkat pula pendapatan negara.

Kenisbian Kebenaran Konsep Sains

Secara etimologi,kata sains berasal dari bahasa latin yaitu scientia yang artinya ilmu pengetahuan.pengetahuan pada hakikatnya meliputi semua yang di ketahui oleh seseorang tentang objek tertentu.

Masalah pengetahuanbukan hanya mengetahui,tetapimengetahui yang benar.Kiteria kebenaran itu sendiri tidak mutlaj artinya berbeda-beda menurut waktu,tempat dan orang.Misalnya ketika Galileo Galilei menyatakan bahwa bumi itu bulat dan berputar mengelilingi matahari,para penguasa pada wakru itu menganggapnya sebagai ajaran yang menyesatkan masyarakat,sehingga harus cepat-cepat di hilangkan.Akan tetapi beberapa abad kemudian,orang yang mengatakan bahwa bumi itu tidak bulat dan tidak mengelilingimatahari di
anggap orang yang paling bodoh.Dengan demikian,kebenaran konsep sains bersifat relatif atau tidak mutlak.
"Selamat Datang di farkhan's blog"